Jumat, 30 Mei 2014

Twitter akan Hadirkan Layanan Translasi Bing untuk Para Pengguna Smartphone Android

Twitter. Salah satu jejaring sosial terbesar dunia tersebut kabarnya tengah melakukan pengujian fitur baru berupa layanan translasi menggunakan Bing.
Keberadaan pengujian fitur baru ini diungkapkan oleh seorang blogger Arvid Bux yang memposting sebuah foto di akun Google+ miiknya. Dalam gambar tersebut diperlihatkan kalau terdapat fitur translasi Bing pada pengguna Twitter di Android. Dalam tampilan gambar tersebut ditunjukkan kalau Twitter di Android akan dilengkapi kemampuan translasi dari bahasa Belanda ke bahasa Inggris dengan memakai layanan Bing milik Microsoft.
twitter-translate-bing
Pihak Twitter pun belum memberikan komentarnya terkait adanya fitur tersebut. Mereka tidak melakukan penyanggahan ataupun mengkonfirmasi keberadaan fitur baru ini. Namun keberadaan fitur baru ini akan memberikan keuntungan bagi para pengguna Twitter Android.
Langkah ini tentunya juga bakal memperoleh dukungan penuh dari Microsoft. Terlebih baru-baru ini Microsoft juga memamerkan kemampuan layanan translasi secara real time untuk para pengguna Skype.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar